Putera Lampung Raih Runnep Up I Ajang Putera Puteri Ekowisata Indonesia


Bandar Lampung - publiklampung.com --  Ekowisata Indonesia dibawah naungan BAFA Management menggelar Pemilihan Putera Puteri Ekowisata Indonesia, dimana ajang tersebut baru pertama kali di Bali pada Desember tahun 2020 lalu. 

Putera Ekowisata terpilih Lampung tahun 2020, Amin Khaerudin, atau yang sering dikenal Amkha, yang merupakan salah satu mahasiswa asal Provinsi Lampung, dimana Amkha mewakili Provinsi Lampung dalam ajang bergengsi tersebut. 

Berkat kepiawaiannnya menguasai materi, Amkha sukses di ajang pemilihan Putera Ekowisata Indonesia untuk perwakilan Lampung di tingkat Nasional dengan menempati posisi sebagai R.U 1 Putera Ekowisata Indonesia dan menjadi Putera Ekowisata Indonesia Best In Video Promotion. 

Dalam wawancaranya, Amin Khaerudin, mengatakan bahwa dia sangat bersyukur atas pencapaian yang diraihnya sebagai R.U 1 Putera Ekowisata Indonesia dan Putera Ekowisata Best In Video Promotion 2020, Selasa, (5/1).

"Alhamdulillah suatu Kehormatan dan kebanggaan, Saya Dinobatkan Sebagai R.U 1 Putera Ekowisata Indonesia 2020 dan menjadi Putera Ekowisata Best In Video promotion 2020" Ungkapnya. 

Amkha mengakui bahwa yang didapat tidaklah mudah meraih keberhasilan tersebut, namun berkat dukungan yang luar biasa sehingga dia bisa sampai di posisi tersebut. 

"Tidak ada yang mudah dan tidak ada yang tidak mungkin, dengan wajah biasa, badan kecil, dan minim ekonomi, namun dukungan orang-baik luar biasa, dari kecil hingga sukses nanti, dengan harapan bisa menjadi motivasi bagi anak anak broken home maupun yatim piatu dalam hidupnya, Terimakasih banyak atas semua yg telah mendukung saya,Dengan Gelar ini maka saya akan memiliki Pengaruh lebih untuk orang lain dalam Hal positif. " Pungkasnya.

Editor : Zack Mahardika
Reporter : Nikie Kinarya
Released © publiklampung.com

1256x Dibaca

1 komentar: